Jilid 4 \ 1695 - 1731 ( Kasih )

1695, Dari Abu Hurairah r.a, katanya: Saya mendengar Rasulullah saw. bersabda: "Siapa yang ingin rezekinya dibanyakkan dan umurnya dipanjangkan hendaklah ia menghubungkan tali silaturrahim.".

1696, Dari Abu Hurairah r.a, katanya: Rasulullah saw mencium Hasan bin 'Ali. Ketika itu disampingnya duduk Aqra' bin Habis. Al-Aqra' berkata: "Saya mempunyai sepuluh orang anak. Tidak seorang pun daripada mereka yang pernah saya cium. "Rasulullah saw. memandang kepadanya, kemudian berkata: "Siapa yang tidak mengasihi tidak akan dikasihi.".

1697, Dari 'Aisyah r.a, katanya: Ada seorang Arab dusun datang kepada Nabi saw. sambil berkata: "Kamu mencium anak-anak, sedangkan kami tidak pernah mencium mereka." Lalu Nabi saw. menjawab: "Apakah daya saya, seandainya Tuhan telah mencabut rasa kasih sayang dari hatimu."

1698, Dari Abu Hurairah r.a, katanya: Saya mendengar Rasulullah saw. bersabda: "Tuhan menciptakan rasa kasih sayang itu seratus bahagian. Sembilan bahagian saja yang diturunkanNya ke atas dunia. Dengan kasih sayang yang satu bahagian itulah para makhluk saling berkasih-sayang, sehingga kuda mengangkat kakinya kerana takut anaknya terinjak."

1699, Dari Abu Hurairah r.a, katanya: Saya bertanya, "Ya Rasulullah, dosa manakah yang paling besar?" Beliau menjawab: "Jika engkau mengadakan sekutu bagi Tuhan, padahal Dia lah yang menciptakan engkau." Saya berkata: "Setelah itu apa?" Beliau menjawab: "Jika engkau membunuh anak sendiri kerana takut ia makan bersama mu." Saya berkata: "Setelah itu apa?" Beliau menjawab: "Berzina dengan isteri tetanggamu."

1700, Dari Sahl bin Saad r.a., katanya: Nabi saw. bersabda: "Saya dan orang yang menjamin anak yatim di dalam syurga nanti adalah seperti ini." Beliau menunjuk kepada jari telunjuk dan jari tengahnya.

1701, Dari Nukman bin Basyir r.a, katanya: Rasulullah saw bersabda: "Anda lihat orang-orang yang beriman itu dalam saling kasih-mengasihi, saling cinta-mencintai dan saling tolong-menolong, seperti sebatang tubuh. Kalau ada salah satu anggota yang terkena penyakit, seluruh batang tubuh ikut menderita tidak dapat tidur dan menderita panas."

1702, Dari Abu Syuraih r.a, Nabi saw. berkata: "Demi Allah, ia tidak beriman! Demi Allah, ia tidak beriman! Demi Allah, ia tidak beriman!" Orang bertanya: "Siapa itu, ya Rasulullah?" Rasul menjawab: "Orang yang kejahatannya tidak pernah memberi rasa aman kepada para tetangganya."

1703, Dari Abu Hurairah r.a, katanya: Saya mendengar Rasulullah saw. bersabda: "Hai para kaum Muslimat! Janganlah seorang tetangga menganggap tiada berharga pemberian kepada tetangganya, walaupun pemberiannya hanya berupa kaki kambing saja.".

1704, Dari Abu Hurairah r.a, katanya: Saya mendengar Rasulullah saw. bersabda: "Siapa yang percaya kepada Tuhan dan hari akhirat, janganlah menyakiti tetangganya! Siapa yang percaya Tuhan dan hari akhirat, hendaklah memuliakan tetamunya! Siapa yang percaya kepada Tuhan dan hari akhirat: hendaklah berbicara yang baik-baik, atau diam saja!"

1705, Dari 'Aisyah r.a, katanya: Saya berkata: "Ya Rasulullah, saya mempunyai dua orang tetangga. Kepada yang manakah saya memberikan hadiah?" Beliau menjawab: "Kepada tetangga yang pintunya lebih dekat kepada engkau.".

1706, Dari Abu Musa al-'Aysaari r.a katanya: Nabi saw berkata: "Setiap orang Islam berkewajiban untuk bersedekah." Para sahabat bertanya: "Kalau tidak ada apa-apa?" Rasul menjawab: "Ia berusaha dengan kedua tangannya, lalu ia mendapat manfaat bagi dirinya dan ia bersedekah." Mereka bertanya: "Kalau ia tidak sanggup, atau tidak melakukannya?" Rasul menjawab: "Ia membantu orang yang menderita dan memerlukan bantuan." Mereka bertanya: "Kalau tidak lakukannya?" Rasul menjawab: "Ia menyuruh melakukan kebaikan." Mereka bertanya: "Kalau ia tidak melakukannya?" Beliau menjawab: "Ia menahan diri untuk tidak melakukan kejahatan. Itu bererti sedekah baginya."

1707, Dari Aswad r.a, katanya: Saya bertanya kepada 'Aisyah, apa yang dilakukan Nabi saw. dalam rumah tangganya. Ia berkata: " Beliau selalu mengerjakan urusan rumah tangga. Kalau datang waktu solat, beliau pergi melakukan solat."

1708, Dari Anas bin Malik r.a, katanya: Nabi saw bersabda: "Orang belum dapat merasakan kemanisan iman, sampai ia dapat mencintai orang lain yang hanya dicintainya kerana Allah saja; sampai ia lebih suka ditempatkan ke dalam api daripada kembali kepada kekafiran setelah Allah menyelamatkannya; dan sampai ia mencintai Allah dan Rasul-Nya lebih daripada yang lainnya."

1709, Dari Abu Zar r.a, ia mendengar Nabi saw bersabda: "Seorang laki-laki yang menuduh laki-laki lain itu jahat atau menuduhnya kafir, maka tuduhannya itu berbalik kepada dirinya, seandainya orang yang dituduhnya itu tidak seperti itu.

1710, Dari Abu Musa r.a, katanya Nabi saw. mendengar seorang laki-laki memuji seorang lain dalam bentuk yang berlebihan, lalu beliau berkata: "Kamu telah mencelakakan orang itu!" Atau: "Kamu telah memotong punggung orang itu.".

1711, Dari Abu Ayyub al-Ansari r.a, Rasulullah saw. bersabda: "Seorang laki-laki tidak boleh bermusuhan dengan saudaranya lebih daripada tiga malam. Kalau mereka bertemu maka yang ini memalingkan mukanya dan yang itu pun memalingkan mukanya pula. Yang terbaik dari mereka itu adalah yang pertama-tama mengucapkan salam."

1712, Dari Abu Hurairah r.a, Rasulullah saw. bersabda: "Tanda-tanda orang munafik itu ada tiga: kalau berbicara ia berdusta, kalau berjanji ia tidak menepati dan kalau dipercayai ia berkhianat,"

1713, Dari Jabir bin 'Abdullah, bahawa Muaz bin Jabal r.a. bersolat dengan Rasulullah saw. Setelah itu ia kembali kepada kaumnya dan solat dengan mereka, lalu ia membaca surah al-Baqarah. Ada seorang laki-laki mendahului dan solat dengan ringkas saja. Hal itu disampaikan orang kepada Muaz. la berkata: "Orang itu munafik." Berita ini sampai kepada orang itu. Lalu ia datang kepada Nabi saw. dan berkata; "Ya Rasulullah, kami ini bekerja dengan tangan kami. Kami mengairi kebun-kebun kami. Kemarin Muaz solat dengan kami, dan ia membaca surah al Baqarah. Lalu saya mendahului. Ia menuduh saya munafik!" Rasulullah saw. berkata: "Hai Muaz, tukang membuat keributankah engkau?" Rasul mengucapkannya tiga kali. Bacalah surah 'Wasy-syamsi wa dhuhaha', surah 'Sabbihisma rabbikal a'la', dan surah-surah yang seperti itu."

1714, Dari Abu Mas'ud r.a., katanya: Ada seorang laki-laki datang kepada Nabi saw. dan berkata: "Saya terhenti dari solat subuh kerana imam itu membaca ayat terlalu panjang." Saya belum pernah melihat Rasulullah saw. demikian marahnya dalam memberikan pengajarannya sebagaimana pada hari itu. Beliau berkata: "Wahai manusia! Di antara kamu ada orang yang ingin menjauhkan orang dari agama. Siapa yang solat menjadi imam, hendaklah ayatnya jangan panjang-panjang. Di antara orang yang solat itu ada orang yang sakit, ada orang tua, dan ada pula orang yang mempunyai kepentingan,"

1715, Dari Abu Hurairah r.a, Rasulullah saw. bersabda: "Orang kuat itu bukanlah orang yang menang berkelahi, tetapi orang kuat ialah orang yang dapat menguasai dirinya di waktu marah."

1716, Dari Abu Hurairah r.a, ada seorang laki-laki berkata kepada Nabi saw. "Berilah saya wasiat (petunjuk, ajaran)!" Beliau bersabda: "Jangan pemarah!" Ucapan ini beliau ulang berkali-kali.

1717, Dari Abu Musa r.a, ia berkata: "Ya Rasulullah, saya tinggal disuatu daerah di mana orang membuat sebangsa minuman keras dari madu dan dinamakan al-bitau, dan sebangsa minuman keras lagi dari gandum dan mereka namakan al-mizru. "Rasulullah saw. bersabda: "Setiap minuman yang memabukkan adalah haram (terlarang)!"

1718, Dari Abu Hurairah r.a, dari Nabi saw. beliau berkata: "Orang yang beriman tidak akan kena sengat dua kali pada satu lobang."

1719, Dari Abu Hurairah r.a, dari Nabi saw: "Allah mencintai bersin dan membenci kuap. Kerana itu kalau seseorang bersin lalu ia memuji Allah, maka setiap orang Islam lain yang mendengar, hendaklah mendoakannya. Kuap itu adalah dari syaitan. Orang hendaklah menahan kuapnya dengan secepat mungkin. Kalau ia mengucapkan "Wah!", maka syaitan tertawa mendengarnya."

1720, Dari Abu Hurairah r.a, dari Nabi saw. beliau bersabda: "Kalau salah seorang kamu bersin, hendaklah ia mengucapkan: Alhamdulillah! (segala puji bagi Allah). Saudaranya atau temannya yang mendengar, hendaklah mengucapkan: Yarhamukallah (Semoga Allah merahmati saudara!). Kalau temannya telah mengucapkan Yarhamukallah, hendaklah ia mengucapkan lagi: Yahdikumullah wa yuslihu balakum! (Semoga Allah menunjuki saudara dan membaikkan keadaan saudara)."

1721, Dari Anas r.a, katanya: Ada dua orang bersin di dekat Nabi saw., lalu Nabi mendoakan salah seorang dari mereka, dan tidak mendoakan yang lain. Orang itu berkata: "Ya Rasulullah! Anda mendoakan orang ini, tetapi tidak mendoakan saya." Rasul menjawab: "Orang ini memuji Allah (mengucapkan Alhamdulillah) sedangkan engkau tidak.

1722, Dari Abu Hurairah r.a, dari Nabi saw. beliau berkata: "Allah menciptakan Adam menurut bentuknya. Panjangnya enam puluh hasta. Setelah diciptakan-Nya, Ia berkata: "Ucapkanlah salam kepada sekelompok malaikat yang sedang duduk ini. Cubalah dengar baik-baik ucapan penghormatan yang mereka ucapkan kepada engkau. Ucapan itulah yang menjadi ucapan penghormatan engkau dan anak cucu keturunan engkau!" Lalu Adam berkata: "Assalamuaalaikum!"

1723, Dari Abu Saad al-Khudri r.a, rasulullah saw bersabda: "Janganlah kamu duduk-duduk di jalanan!" Mereka menjawab: "Ya Rasulullah! Kami tidak mempunyai tempat lain untuk duduk-duduk di mana kami dapat bercakap-cakap." Rasul menjawab: "Kalau kamu terpaksa duduk-duduk di sana, maka laksanakanlah hak jalanan!" Mereka bertanya: "Apakah hak jalanan, ya Rasulullah?" Rasul menjawab: "Menjaga pandangan mata, menjauhi keributan, menjawab ucapan salam, menyuruh melakukan kebaikan dan melarang hal-hal yang tidak baik."

1724, Dari Abu Hurairah r.a, dari Nabi saw. beliau bersabda: "Orang yang lebih muda mengucapkan salam kepada orang yang lebih tua. Orang yang lalu mengucapkan salam kepada orang yang duduk. Orang yang jumlahnya lebih sedikit mengucapkan salam kepada orang yang jumlahnya lebih banyak."

1725, Dari Abu Hurairah r.a, dari Rasulullah saw. beliau bersabda: "Orang yang berkenderaan mengucapkan salam kepada orang yang berjalan kaki. Orang yang berjalan kaki mengucapkan salam kepada orang yang duduk. Orang yang sedikit jumlahnya mengucapkan salam kepada orang yang banyak jumlahnya."

1726, Dari 'Abdullah bin 'Amru r.a, ada seorang laki-laki bertanya kepada Nabi saw,: "Manakah amal Islam yang terbaik?" Beliau menjawab: "Memberikan makanan, mengucapkan salam, baik kepada orang yang dikenal mahupun kepada orang-orang yang tidak dikenali."

1727, Dari Ibnu 'Umar r.a, dari Nabi saw, beliau bersabda: "Janganlah seseorang menyuruh orang lain berdiri dari tempat duduknya, kemudian ia duduk ditempat itu."

1728, Dari Abu Hurairah r.a, Rasulullah saw. bersabda: Kalau kamu tiga orang, janganlah yang dua orang berbisik-bisik tanpa yang ketiga, selain kalau berada ditengah orang banyak, kerana hal itu akan menyedihkan perasaan orang yang ketiga itu."

1729, Dari Abu Musa r.a, katanya: Ada sebuah rumah terbakar di Madinah pada suatu malam ketika penghuninya tidur. Keadaan itu diceritakan orang kepada Rasulullah saw. Beliau berkata: "Api ini musuh kamu. Kalau kamu tidur padamkanlah!"

1730, Dari Abu Salim r.a, dari Nabi saw, beliau bersabda: "Kalau kamu tidur, jangan dibiarkan api menyala dalam rumahmu!"

1731, Dari Jabir r.a, katanya: Rasulullah saw. bersabda: "Malam hari kalau kamu tidur, padamkanlah lampu, kuncilah pintu, tutup tempat simpanan air dan simpanlah makanan dan minuman!